Lompat ke isi utama

Berita

Sosilisasi Pengawas Pemilu Partisipatif dan Penyelenggaraan Pemilu Partisipatif pada Pemilu serentak tahun 2024

Sosilisasi Pengawas Pemilu Partisipatif dan Penyelenggaraan Pemilu Partisipatif pada Pemilu serentak tahun 2024

1667995178898.[1]

 

EMPAT LAWANG – Badan Pengawas Pemilihan Umum Kabupaten Empat Lawang (Bawaslu) menggelar acara Sosialisasi Pengawasan Pemilu Partisipatif dan Penyelenggaraan Pemilu Partisipatif, pada rabu dan Kamis (09 -10/22)  dihotel kito Kota Tebing tinggi Empat Lawang.

 Acara ini dihadiri dan dibuka langsung secara resmi oleh Ketua Bawaslu Kabupaten Empat Lawang  Rudi Yanto, S.Pd,.M.M didampingi oleh  Anggota Bawaslu Kabupaten Empat Lawang Martin, S.E,M.M dan Rodi Hartono, S.Sos.I serta Koordinator Sekretariat (korsek) Bawaslu Kabupaten Empat Lawang Gusmedi Sabarudin, S.Pt,. M.Pd

Acara yang dimaksud juga dihadiri oleh beberapa Tamu undangan dan Beberapa Nara sumber diantaranya,  Abu Yamin, S.Kom dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) dan Fero Ananta, SGz,N.Gizi dari  Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol)  kabupaten Empat Lawang, sedangkan peserta pada kegiatan yang dimaksud adalah seluruh Anggota dan Panitia Pengawas Pemilihan Umum Kecamatan (Panwascam) serta Kepala sekretariat Panwascam se- Kabupaten Empat Lawang.

dd

Pada Acara tersebut Rudi Yanto Mengatakan acara ini merupakan Momen yang sangat penting mengingat Panwascam adalah ujung tombak bawaslu, kemudian beliau juga mengatakan Bahwa Pengawasan harus melekat terhadap kegiatan KPU, “ apalagi  sebentar lagi KPU akan melaksanakan rekrutmen Anggota Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan ini adalah bagian dari pengawasan kita,  tentu kita sebagai pengawas harus lebih dahulu mempersiapkan diri baik itu infrastruktur, administrasi maupun kelengkapan di Sekretariat Kecamatan, “ ungkap Rudi.

1667995179647

Ditempat yang sama pada acara tersebut salah satu Komisioner Bawaslu Empat Lawang, Martin mengatakan, ”acara ini merupakan bagian pengetahuan  yang harus di ikuti  oleh Panwascam untuk menambah bekal pengetahuan dalam meningkatkan kemampuan, dan melaksanakan tugas pokok sebagai Pengawas pemilu.” Ungkap martin

Semetara itu Rodi hartono juga mengharapakan hal yang sama terhadap tujuan acara Sosialisasi tersebut beliau berpesan agar “ ilmu yang didapatkan pada acara ini bisa di manfaatkan sesuai dengan ketuan perundang-undangan sebagai Pengawas Pemilu,” harapnya.

ss

Selaras dengan Harapan para Pimpinan Bawaslu Empat Lawang Acara ini bertujuan untuk terselenggaranya proses pemilihan yang jujur, adil, bersih dan transparan serta hasilnya bisa diterima oleh semua pihak baik peserta Pemilu maupun masyarakat secara luas.